Kegiatan Lokakarya 3 Calon Guru Penggerak dihadiri tidak saja oleh seluruh peserta (CGP) dan Pengajar Praktik (PP), tetapi juga dihadiri oleh kepala sekolah dan pengawas masing-masing CGP sehingga lokakarya 3 lebih hidup dan memberikan warna yang berbeda dibandingkan lokakarya sebelumnya (lokaarya 2 dan 3).
Pada Lokakarya
3, calon Guru Penggerak (CGP)diharapkan dapat saling
berbagi dan menganalisis hasil pembelajaran dan
harapan warga sekolah terhadap pembelajaran yang berdampak kepada murid, mampu merumuskan dokumen awal visi, misi dan program
sekolah yang berdampak kepada murid, serta mampu
menyepakati rencana aksi janji jangka pendek untuk dilaksanakan di sekolah masing-masing CGP.
Agenda Lokakarya 3
Calon Guru Penggerak:
1.
Pembukan dan kesepakatan belajar
2.
Ambil pelajaran dan gali mimpi
3.
Visi, misi, dan program sekolah berpihak kepada
murid
4.
Menyepakati aksi jangka pendek
5.
Penutup dan tindak lanjut
Peserta (CGP) bersama
kepala sekolah secara kolaboratif menyusun harapan dan ideal yang akan
diwujudkan diawali dengan gali mimpi dan ambil pelajaran. Yaitu mimpi atau
harapan ideal yang yang akan dicapai bersama, dan mengambil pelajaran dari apa
yang telah dilakukan dalam komunitas (sekolah) yang selama ini terjadi.
Proses mengali mimpi
diperoleh dari harapan ideal seluruh warga sekolah.
Dalam merumuskan visi
dan misi serta tujuan sekolah, peserta lokakarya harus melakukan analisis
dengan menggunakan alur “BAGJA”,
yaitu sebuah model manajemen perubahan yang menggunakan paradigma inkuiri apresiatif (IA).
Tahap selanjutnya sesi
menyepakati aksinyata yang telah dirumuskan dan dijabarkan secara rinci sesuai
dengan prinsip “SMART”.
“SMART”:
a. Specific (jelas)
§ Kegiatan/aksi yang dilakukan perlu
jelas “apa dan bagaimana hal tersebut dilakukan!”
§ Jika melibatkan banyak orang, maka
penafsiran aktivitas sama bagi siapapun.
b. Mesurable (dapat diukur)
§ Semua yang terlibat paham bahwa
tujuan telah tercapai atau tidak
§ Jelas kuantitas, kualitas,
frekuensi, waktu, dan lainnya.
c. Achievable (dapat dicapai)
§ Apakah realistis dilakukan?
§ Apakah orang-orang yang berkomitmen
memiliki pengalaman, pengetahuan, dan kemampuan untuk melaksanakan target yang dicapai?
d. Relevant (tujuan untuk murid)
§ Apakah komitmen janji yang akan
dilaksanakan sesuai dengan visi besar yang dirumuskan yakni sekolah yang
berpihak kepada murid
e. Time Oriented (target waktu)
§ Masing-masing pihak yang berkomitmen
memiliki target waktu penyelesaian yang jelas.
------------------
Download LK Lokakarya 3 CGP:
- Pengantar dan Lembar Kerja 1. Visi, Misi dan Program Sekolah di sini.
- Pengantar dan Lembar Kerja 2. Aksi Sekolah di sini.
- Lembar 04 - Penugasan Lokakarya 2 di sini.
-------------------
Semoga bermanfaat….! Jangan lupa berbagi….
No comments:
Post a Comment