Mari Berbagi...dan Memberi....

2021-08-03

Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP)

| 2021-08-03

 

lOKAKARYA GURU PENGGERAK

Sebagai bagian dari kebijakan Merdeka Belajar, Program Guru Penggerak bertujuan untuk menyiapkan para pemimpin pendidikan Indonesia masa depan, yang mampu mendorong tumbuh kembang murid secara holistik; aktif dan proaktif dalam mengembangkan guru di sekitarnya untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat kepada murid; serta menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil Pelajar Pancasila.

Untuk mendukung tercapainya tujuan itu, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) sebagai pelaksanan program harus mampu menjalankan kegiatansecara optimal.

Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP) dijalankan dengan menekankan pada kompetensi kepemimpinan pembelajaran (instructional leadership) yang mencakup komunitas praktik, pembelajaran sosial dan emosional, pembelajaran berdiferensiasi yang sesuai perkembangan murid, dan kompetensi lain dalam pengembangan diri dan sekolah.

Untuk mendorong keberhsilan Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP), pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset ddan Teknologi dengan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) sebagai pelaksana menyiapkan riuan guru yang dipersiapakan untuk menjadi guru penggerak.

Rekrutmen dan proses penyiapan Calon Guru Penggerak dilakukan dengan mekanismeyang cukupketat, diawali dengan seleksi administrasi, tes essay, dan wawancara.

Perjalanan diklat Calon Guru Penggerak dilakukan selama sembilan bulan, yang selama diklat CGP harus menyelesikan Tiga Modul ditambah dengan refleksi dan Dampak Berkelanjutan yang setiap modul terdiri dari sub-sub materi pembelajaran yang harus dipelajari secara daring melalui Learning Manajemen Sistem (LMS) Program Guru Penggerak.

Modul dan materi yang dipelajari Calon Guru Penggerak:

Modul 1

Modul 1.1. Refleksi Filosofi Pendidikan Nasional Ki Hadjar Dewantara

Modul 1.2 Nilai-nilai dan Peran Guru Penggerak.

Modul 1.3 Visi Guru Penggerak

Modul 1.4 Budaya Positif.

 

Modul 2

Modul 2.1 Memenuhi Kebutuhan Belajar Murid Melalui Pembelajaran Berdiferensiasi.

Modul 2.2 Memenuhi Kebutuhan Belajar Murid Melalui Pembelajaran Sosial dan Emosional.

Modul 2.3 Coaching.

 

Modul 3

Modul 3.1 Pengambilan Keputusan Sebagai Pemimpin Pembelajaran.

Modul 3.2 Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya.

Modul 3.3 Pengelolaan Program yang Berdampak pada Murid

Salah satu kegiatan yang dilakukan CGP selama mengikuti diklat adalah lokakarya, ini dilakukan setiap kegiatan di akhir bulan setelah menyelesaikan satu materi diakhiri dengan lokakarya.

Lokakarya dilakukan agar CGPlebih memahami konsep dan implementasi dari setiapmodulyang dipelajari. Selain itu,lokakarya sebagai sarana berbagai pengalaman dan refleksi sesama CGP sehingga dimungkinkan mereka mendapat pelajaran terbaik untuk mengkuhkan perannya sebagai Guru Penggerak nantinya.


Semoga bermanfaat….! Jangan lupa berbagi….




Related Posts

No comments:

Post a Comment