Mari Berbagi...dan Memberi....

2021-05-11

Gak Bisa Mudik? Twibbon Menjadi Alternatif Untuk Ucapkan Selamat Lebaran Kepada Sanak Famili

| 2021-05-11

Fenomena mudik bagi kaum urban muslim merupakan sebuah momentum yang memiliki makna mendalam, bukan hanya sebagai sebuah rutinitas, tetapi merupakan sebuah tradisi unik dan menarik yang penuh makna dan keberkahan. Mengapa demikian?

Setelah menjalankan ibadah saum ramadhan selama satu bulan penuh, dan seluruh umat muslim meyakini akan hikmah dan keberkahan bulan ramadhan tersebut. Ramadhan merupakan bulan penuh hikmah, bulan ampunan, dan bulan yang penuh dengan magfirah Allah SWT., bahkan dalam bulan ramadhan terselip satu malam yang pahalanya lebih baik dari pahala 1000 bulan,

Selain itu, bagi seorang muslim yang menjalankan puasa ramadhan yang didasari keimanan dan hanya mengharap ridha Allah, maka maka orang tersebut dihapuskan dosanya yang telah lalu (kecuali dosa syirik), dan pada hari idul fitri terlahir laksana bayi yang baru dilahirkan.

Kaum muslim juga meyakini bahwa, dosa yang diperbuat terhadap sesamanya akan terhapus mana kala keduanya bertatap muka dan saling menjulurkan kedua lengannya seraya mengucapkan permohonan maaf atas semua salah dan hilap yang mungkin membuat saudaranya sakiti.

Sudah dua tahun kini wabah pandemi Corona Virus Desease (Covid-19) menjadi petaka atau paling tidak sebagai penghambat bagi mereka yang berniat “pulang kampung”, yang ingin merayakan hari kemenangannya bersama sanak famili di kampung halaman.

Ekses pembatasan sosial besar maupun kecil berdampak kepada seluruh tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara, ekonomi, pendidikan, dan seterusnya tak terkecuali “tradisi mudik lebaran”.

Meskipun niat dan keinginan mudik tak tertunaikan, tetapi insya Allah semua do’a kita untuk orang-orang terinta terutama orang tua meski dipisahkan tingginya gunung dan luasnya samudra pasti atas izin-Nya akan tersampaikan.

Ada cara lain untuk tetap saling bersapa, antara lain buat kata-kata ucapan selamat lebaran dan sertakan gambar pribadi atau keluarga besar dan gunakan media Twibbon.

Inilah beberapa desain Twibbon yang mungkin anda sukai, silahkan pilih salah satu diantaranya.

Twibbon untuk Ucapan Selamat Idul Fitri 1442 H.

1. https://www.twibbonize.com/selamatlebaranidulfitri

2. https://www.twibbonize.com/iddulfittri

3. https://www.twibbonize.com/idulfitrimode2eb

4. https://www.twibbonize.com/iddulfittri

5. https://www.twibbonize.com/aidullfitrri

6. https://www.twibbonize.com/mohonmaaflahirdanbatinn

7. https://www.twibbonize.com/aidilmubarok

8. https://www.twibbonize.com/selamatlebaranidulfitri

9. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1442h01

10. https://www.twibbonize.com/matidulfitri2021

11. https://www.twibbonize.com/aidullfitri

12. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1442h04

13. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1442h02

14. https://www.twibbonize.com/selamatidulfitri1442hijriyah

15. https://www.twibbonize.com/selamatharirayaidulfitri1442hijiriyah

16. https://www.twibbonize.com/idulfitrimode1eb

17. https://www.twibbonize.com/idulfitrimode2eb

18. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1442h07

19. https://www.twibbonize.com/idulfitri1442hkeluarga

20. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1442h09

21. https://www.twibbonize.com/albha

Walupun mata tak bertatap, sentuhan raga tak terasa,

Namun yakin sesungguhnya di antara kita tetap bersama dalam keridhoan-Nya.

Aamiin.

Semoga lebaran ini menjadi kali terkahir bersama Corona. Semoga pula hari yang fitri menjadi pemusnah petaka pembangkit kehidupan. Semua masa tak akan kembali, namun yang pasti menyisakan nilai yang penuh makna bagi siapa saja yang pandai berfikir dan bersyukur.

Semoga bermanfaat!




 

Related Posts

No comments:

Post a Comment